
SEKILAS PPDB 2024
SMAN 1 TELUKJAMBE BARAT
Menjelang tahun ajaran bari 2024/2025 SMAN 1 Telukjambe Barat membuka pendaftaran peserta didik baru.
Pendaftaran peserta didik baru SMAN 1 Telukjambe Barat terintegrasi dengan sistem PPDB online dinas pendidikan Provinsi Jawa Barat dengan prinsip transparan, objektif dan akuntabel.
Adapun proses pendaftaran dapat dilakukan dengan mandiri secara online, dibantu operator sekolah asal, atau datang ke SMAN 1 Telukjambe Barat untuk dibantu langsung oleh Panitia PPDB SMAN 1 Telukjambe Barat.
PENDAFTARAN 100% GRATIS
CARA PENDAFTARAN
1. Login pada akun aplikasi PPDB Jabar 2024
2. Pilih Jalur dan sekolah yang dituju
3. Input persyaratan khusus (untuk jalur KETM, perpindahan ortu, dan prestasi)
4. Cek ulang kebenaran data yang diinput beserta kelengkapan syaratnya.
5. Kirim data/ Submit
6. Cetak bukti pendaftaran online
Catatan : Untuk Username dan Password akun pendaftar mandiri dapat di minta di operator sekolah/madrasah asal.

JALUR DAN KUOTA
Tahun ini panitia PPDB SMAN 1 Telukjambe Barat membuka pendaftaran peserta didik baru dengan kuota total 216 peserta didik. yang dibagi menjadi beberapa jalur sebagai berikut:
Tahap 1
Jalur Zonasi Dan Afirmasi KETM

Tahap 2
Jalur Afirmasi PDBK, Perpindahan Orangtua dan Anak Guru serta Prestasi
JADWAL

JALUR PPDB

MENGAPA MEMILIH KAMI
Lulusan peserta didik kami diterima di perguruan tinggi negeri: UIN Bandung, UNSIKA, UNY
Pembelajaran dan Penilaian ( PAS, PTS & PAT) berbasis IT/CBT
Berkesempatan menjadi abdi negara: TNI, POLRI, BUMN dan PNS serta PPPK
Pembiasaan Siswa:
Literasi dan baca Alqur’an sebelum mulai belajar
Shalat dhuha dan senam pagi per 2 pekan
English day 2 hari dalam 1 pekan
Sekolah yang kaya dengan ekstra kurikuler Ilmiah, seni dan olahraga (Pramuka, paskibra, PMR, ROHIS, KIR, Tari, Padus, Jurnastik dan Broadcast, teater, futsal, dan voly )
Akses dan kerjasama dengan lembaga lain dan BEASISWA ( UNSIKA, UBP, STIKES KHARISMA, STIKES JEND. AHMAD YANI , UNIV. WiDYATAMA, ITSB, LP3I ,BEASISWA KIIC, BIDIKMISI, Sampoerna Foundation)
Sarana prasarana yang representatif untuk pengembangan minat bakat dan potensi siswa
Berprestasi dalam berbagai kejuaraan ( pramuka, paskibra, seni dan olahraga)